Taliabu, Trisula.news – Pemerintah Daerah Kabupaten Pulau Taliabu menggelar sosialisasi Katalog Elektronik (E-Katalog) dan INAPROC sebagai langkah mendorong efisiensi pengadaan barang dan jasa. Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Desa Bobong, Selasa (30/09), resmi dibuka Penjabat Sekretaris Daerah, Ma’aruf, bersama perangkat daerah dan pelaku usaha.
Dalam sambutannya, Ma’aruf menegaskan bahwa E-Katalog versi terbaru 6.0 menjadi instrumen penting dalam meningkatkan pemahaman serta optimalisasi penggunaan sistem pengadaan yang lebih cepat, efektif, dan transparan di lingkup pemerintah daerah.
Ia menjelaskan, penerapan sistem digital ini dirancang untuk menghadirkan tata kelola pengadaan yang efisien dan akuntabel, sehingga mampu memudahkan organisasi perangkat daerah saat melakukan transaksi barang dan jasa.
Selain itu, Ma’aruf menyebut E-Katalog dan INAPROC juga berperan sebagai pusat integrasi yang menghubungkan berbagai sistem pengadaan sekaligus memperkuat pengawasan melalui manajemen akun terpusat.
Asas transparansi, lanjutnya, diharapkan menciptakan persaingan usaha yang sehat. Hal ini dinilai dapat mendorong peningkatan mutu produk dengan harga wajar serta mendukung tumbuhnya pelaku usaha lokal di Taliabu.
Lebih lanjut, ia menekankan pentingnya sistem ini dalam memperkuat sektor usaha kecil dan industri kreatif agar lebih berdaya saing serta memiliki peluang lebih luas bermitra dengan pemerintah.
“Seluruh pimpinan OPD wajib mengikuti kegiatan ini secara serius, karena mekanisme pengadaan ke depan hanya akan dilakukan melalui E-Katalog dan INAPROC,” ujar Ma’aruf menutup sambutannya.